Home / Artikel Seskab: “Anggaran Kita Sekarang Sudah Lumayan”

Seskab: “Anggaran Kita Sekarang Sudah Lumayan”

Seskab: “Anggaran Kita Sekarang Sudah Lumayan”

Ekonomi

Rabu, 09 Januari 2019

Ina Parliament. Jakarta,

Sekretaris Kabinet (Seskab) Pramono Anung menyerahkan dokumen Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA), Petunjuk Operasional Kegiatan (POK), Rincian Anggaran Biaya (RAB), dan Kerangka Acuan Kerja (KAK) kepada unit kerja di lingkungan Sekretariat Kabinet (Setkab), di ruang rapat lantai II Gedung III Kemensetneg, Jakarta, Rabu (9/1) siang.

Dalam sambutannya Seskab mengatakan, anggaran Setkab sekarang sudah lumayan. Dulu saat pertama kali melihat, Seskab mengaku sempat tidak percaya karena anggaran Setkab hanya Rp200 miliar setahunnya. “Saya bilang masa tidak bisa naik sih, dan alhamdulillah hari ini sudah Rp350 miliar. Artinya, anggaran sekarang sudah lumayan,” kata Seskab.

Untuk itu, Seskab Pramono Anung mendorong para pegawai di lingkungan Sekretariat Kabinet untuk melihat dunia. Namun Seskab mengingatkan, jangan melihat dunianya hanya muter-muter saja. Ia menambahkan bahwa sesuatu harus diperoleh bagi para pegawai dan tentunya bagi institusi.

“Saya betul-betul berharap dan ingin Sekretariat Kabinet itu wawasan terbuka kemudian juga dalam menyikapi beberapa persoalan ini kita bisa betul-betul firm,” ucap Seskab memberi contoh, hari ini pelantikan Kepala BNPB, dan dalam pelantikan BNPB ini baru pertama kali Kepala BNPB ini berasal dari TNI aktif.

Untuk mendapatkan itu, jelas Seskab, ternyata memang perlu eksplorasi dan juga pandangan. Seskab mengaku beruntung ada Fadlansyah Lubis (Deputi Seskab bidang Polhukam) yang pandangannya terbuka, progresif.(Harold)

Komentar

  • Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar

Kontak

Head Office : Jl. Jend. Gatot Subroto Jakarta 10270.
Editorial dress : Jl Matraman Raya No.67 Jakarta Timur 13140
Workshop : Jl. Kayumanis X no.17B/8 Matraman Jakarta 13130
( 021) 22986556 Fax. ( 021 ) 85905225 Hotline : 085256800088
085256800088
admin@inaparliamentmagazine.com / harling@inaparliamentmagazine.com