TUTUP RAKERNAS 2023 WAKIL MENTERI ATR/WAKIL KEPALA BPN : JAJARAN KEMENTERIAN ATR/BPN HARUS MAMPU BERIKAN HARAPAN BAGI MASYARAKAT INDONESIA
Ekonomi
Senin, 13 Maret 2023Ina Parliament Jakarta Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang/Wakil Kepala Badan Pertanahan Nasional (Wamen ATR/Waka BPN), Raja Juli Antoni menutup Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Kementerian ATR/BPN Tahun 2023 yang telah dilaksanakan selama tiga hari. Penutupan diselenggarakan di Hotel Shangri-La Jakarta, pada Rabu (08/03/2023).
Seperti diketahui Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) turut berperan dalam mewujudkan iklim investasi di Indonesia, sebagaimana arahan Presiden Joko Widodo. Hal ini kemudian menjadi topik utama dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Kementerian ATR/BPN, yaitu “Peningkatan Investasi Melalui Transformasi Digital dan Kepastian Hukum di Bidang Tata Ruang dan Pertanahan.”
Sebelum acara penutupan dimulai, dilaksanakan sesi diskusi yang terbagi menjadi 4 kelompok. Membahas topik ‘Strategi Transformasi Digital untuk Mewujudkan Pelayanan Pertanahan dan Tata Ruang yang Berkualitas’ dan ‘Strategi Pertanahan dan Tata Ruang dalam Mewujudkan Kepastian Hukum untuk Mendukung Percepatan Investasi’ diskusi ini dipimpin oleh Direktur Jenderal Tata Ruang, Direktur Jenderal Pengendalian dan Penertiban Tanah dan Ruang, Staf Ahli Bidang Pengembangan Kawasan, Kepala Kantor Wilayah BPN Provinsi Kalimantan Timur, Kepala Kantor Wilayah BPN Provinsi Sulawesi Tengah dan para peserta diskusi kelompok.
Dalam pemaparannya, Direktur Jenderal Tata Ruang, Gabriel Triwibawa menyampaikan bahwa dalam bidang tata ruang, Kegiatan Kesesuaian Pemanfaatan Ruang (KKPR) merupakan salah satu produk untuk mewujudkan investasi. Dalam pemberian KKPR, Rencana Detail Tata Ruang (RDTR) berfungsi sebagai payung hukum atau semacam pintu masuk investasi.
"Kalau ruang yang akan digunakan untuk kegiatan berusaha atau investasi secara khusus itu sudah ada di RDTR, dan RDTR itu sudah terintegrasi dengan OSS (Online Single Submission), kegiatan usaha yang berangkat atas risiko maka proses penerbitan KKPR ini dilakukan secara otomatis. Hanya dalam waktu satu hari kerja. Inilah yang dimaksud RDTR mendorong investasi," ujar Gabriel Triwibawa.
Adapun kesepakatan diskusi selama kegiatan Rakernas ini dituangkan ke dalam Hasil Rumusan Rakernas yang kemudian dibacakan oleh Direktur Bina Perencanaan Tata Ruang Daerah Wilayah I, Reny Windyawati selaku Wakil Ketua Penyelenggara Rakernas.
Wamen ATR/Waka BPN, Raja Juli Antoni, yang hadir langsung menutup Rakernas ini, dalam arahannya menyampaikan pandangannya terhadap Politik Harapan (Politic Of Hope), yaitu politik yang memberikan harapan di tengah situasi saat ini yang diselimuti oleh kemarahan, ketakutan, dan pesimisme.
“Program strategis kita, mulai dari tata kelola organisasi sumber daya manusia, transaksi pelayanan, gerakan sertipikasi, Gerakan Nasional Sertipikasi Rumah Ibadah, percepatan target-target kerja kementerian adalah upaya strategis untuk menjaga kepercayaan publik terhadap masyarakat. Oleh karena itu saya menegaskan bahwa the power is hope. Memetik harapan pemerintah yang menawarkan harus dibagi dengan program strategis tentu tapi program yang baik dan cukup harus dibarengi dengan eksekusi yang baik,” ujar Raja Juli Antoni. (Humas)
Komentar