Tanggap Karhutla, Brimob Batalyon B Pelopor Bantu Padamkan Kebakaran Hutan di Bintan Utara

Tanggap Karhutla, Brimob Batalyon B Pelopor Bantu Padamkan Kebakaran Hutan di Bintan Utara

Ina Parliament Jakarta : im SAR Batalyon B Pelopor membantu pemadaman kebakaran hutan di Desa Lancang Kuning, Kec. Bintan Utara. Minggu (28/2/2021).

Awalnya personel Batalyon B Pelopor mendapatkan info kebakaran dari masyarakat sehingga selanjutnya informasi diteruskan kepada Wakil Komandan Batalyon B Pelopor AKP Salahuddin, S.I.K,.M.H.

Kemudian Wadanyon B Pelopor memerintahkan Tim SAR Brimob yang dipimpin Bripka Hary Karyadi dengan perlengkapan pemadam dan Unit AWC ( Armoured Watercanon) menuju lokasi kejadian.

Setibanya dilokasi pada sore hari waktu setempat, tim dari Brimob dengan sigap menyiapkan peralatan dan segera melakukan upaya pemadaman bersama sama dengan Damkar Pemkab Bintan, Babinkamtibmas, Babinsa serta masyarakat.

Upaya pemadaman terus dilakukan hingga pada pukul 20.30 WIB kebakaran hutan di Desa Lancang Kuning Kec. Bintan Utara Kab. Bintan berhasil dipadamkan sepenuhnya oleh personel gabungan.

“Alhamdulillah api berhasil dipadamkan dan tidak menimbulkan korban jiwa, namun kerugian materiil dan penyebab terjadinya kebakaran masih dalam penyelidikan pertugas terkait” ujar Bripka Hari Karyadi.

” Kami menghimbau kepada masyarakat yang tinggal didekat kawasan lahan kering atau hutan untuk selalu peduli dan mengantisipasi terjadinya kebakaran terutama pada musim kemarau dan angin kencang seperti saat ini” tutupnya.(Humas) / Harling

Sumber : https://inaparliamentmagazine.com/tanggap-karhutla-brimob-batalyon-b-pelopor-bantu-padamkan-kebakaran-hutan-di-bintan-utara-detail-433808